Ada Cinta Dalam Kebencian

Dalam gelap malam, kuterbayang kenangan silam
Terkenang dalam angan hasrat yang terpendam
Kulalui hari demi menggapai rindu yang mencekam
Karna rindu itu membebaskan diri dari dunia suram


Kupejamkan mata saat memory terindah menyapa
Tapi, hanya kerinduan yang membekas dalam jiwa
Semakin jauh ku melangkah,terasa dunia tlah berbeda
Kenangan terindah hanya menjadi bait-bait puisi cinta

Cinta hadir saat kebencian membisikkan luapan rindu
Karna ku tahu cinta & kebencian menyatu dalam kalbu
Benci dan cinta memaksa diri mengarungi samudra biru
Bagaikan susahnya musafir saat menempuh jalan berliku

Ada cinta tatkala kebencian menebar keanggunannya
Keanggunan yang memaksa hati bertekuk lutut padanya
Karna Ia bagi mentari yang menyinari gelapnya cakrawala
Tanpa dia, kehidupan yang kulalui sungguh begitu menyiksa